Judul : Polisi Gagalkan Penyelundupan 3 Koper Lobster di Bandara
link : Polisi Gagalkan Penyelundupan 3 Koper Lobster di Bandara
Polisi Gagalkan Penyelundupan 3 Koper Lobster di Bandara
![]() |
Kapolres Bandara Soekarno Hatta Kombes Ulung Sampurna Jaya menunjukkan barang bukti bibit lobster yang dibungkus di dalam plastik saat ekspos, kemarin. |
Kota Tangerang,Nolkm.com|| - Aksi penyelundupan tiga koper bibit lobster digagalkan petugas Jajaran Polres Bandara Soekarno Hatta, Kota Tangerang, Selasa (21/2) pagi. Dalam penyeludupan itu, petugas mengamankan Hanes Susanto (33), pelaku penyelundupan.
Informasi yang diperoleh, pelaku yang merupakan karyawan swasta dan tinggal di wilayah Jakarta Timur itu ditangkap petugas di area gate 4 Terminal 2 F Bandara Soetta. Rencananya, hewan yang dilindungi itu akan dibawa ke Singapura.
"Dia (Hanes Susanto_red) adalah penumpang pesawat Garuda membawa 3 koper berisi bibit lobster," ujar Kapolres Bandara Soekarno Hatta, Kombes Ulung Sampurna Jaya kepada wartawan saat ekspos, kemarin.
Menurut kapolres, pelaku diamankan petugas setelah melewati x-ray gate 4 Terminal 2 Bandara Soetta. "Tersangka mau berangkat ke Singapura langsung kami amankan," ucapnya.Polisi pun segera menggiring pelaku ke Mapolres Bandara Soetta, guna pengusutan lebih lanjut. Sejumlah barang bukti ratusan bibit lobster yang dibawa pelaku diamankan petugas."Kami masih terus melakukan pengembangan serta penyelidikan yang mendalam untuk membongkar kasus ini. Sedang didalami," kata Ulung.
Sementara itu Erwin .S, Kepala Beacukai Bandara Soetta mengatakan, pihaknya juga akan terus membantu pihak Polres Bandara Soetta dalam hal penangan hewan yang diindungi oleh negara. "kita sudah mengamankan pelaku penyelundup lobster tersebut," tegasnya.
Ini merupakan bentuk kerja sama kita antar aparat yang ada di lingkungan bandara Soetta, sehingga ketiga orang ini dapat kita tangkap." Mudah mudahan dengan tertangkapnya, para penyelundup hewan yang di lindungi oleh negara dapat kita cegah sehingga tidak keluar ke luar negeri," katanya. (*)
Sumber : Banten Raya.com
Demikianlah Artikel Polisi Gagalkan Penyelundupan 3 Koper Lobster di Bandara
Sekianlah artikel Polisi Gagalkan Penyelundupan 3 Koper Lobster di Bandara kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Polisi Gagalkan Penyelundupan 3 Koper Lobster di Bandara dengan alamat link https://aboutnewsindonesia.blogspot.com/2017/02/polisi-gagalkan-penyelundupan-3-koper.html
0 Response to "Polisi Gagalkan Penyelundupan 3 Koper Lobster di Bandara"
Post a Comment